What Do You Do? What Are you Doing?






Apa kamu mengerti perbedaan “What do you do?” dan “What are you doing?” dan kenapa makna dua kalimat ini jauh beda?

 

Dua kalimat ini sering buat orang bingung.

What do you do?
Apa pekerjaanmu?

What are you doing?
Kamu sedang apa?

Kenapa artinya dua kalimat ini jauh beda? Perbedaan dua kalimat ini masuk akal jika kita mengerti tense dalam bahasa Inggris.

You do – Present Simple Tense.
You are doing – Present Progressive Tense

Present Simple Tense dipake untuk bahas tentang hal tetap atau rutin tetap. Present Simple tense dipake untuk membahas tentang fakta yang mempunyai durasi panjang dan kita mungkin menganggapnya sebagai fakta atau keadaan bersifat tetap. Walaupun fakta atau keadaannya bisa berubah di masa depan, pembicara menganggap keadaannya punya sifat tetap pada waktu berbicara.

Present Progressive Tense dipake untuk bahas tentang hal yang sudah mulai, akan dilanjutkan, tapi pada suatu saat nanti akan selesai.

Present Simple:

I live in Jakarta
Aku tinggal di Jakarta.

Present Progressive:

I’m living in Jakarta.
Aku sedang tinggal di Jakarta.

Walaupun hampir semua orang akan pindah rumah suatu saat dalam kehidupannya, saat kita sudah lama tinggal di dalam satu rumah, kita menganggap tempat itu sebagai rumah tetap. Itu menjadi bagian dari identitas kita. Saat aku mengatakan “I live in Jakarta”, aku menjelaskan bahwa aku menganggap Jakarta sebagai rumah tetapku. Tapi saat aku mengatakan “I’m living in Jakarta”, aku tidak menganggap tempat itu sebagai rumah tetap, melainkan hanya menganggapnya sebagai tempat singgah.

I wake up at 7am every morning.
Aku bangun jam 7 setiap pagi.

I am waking up at 7am every morning.
Aku sedang bangun jam 7 setiap pagi.

Kita bisa lihat di atas ada rutin tetap, yaitu rutin aku selalu melakukan. Setiap pagi aku bangun jam 7. Tapi di kalimat kedua, aku sedang bangun jam 7 setiap pagi, tapi aksi ini tidak tetap, dan akan selesai suatu saat nanti.

What do you do?

Kalimat ini pake Present Simple tense, makanya, itu tentang hal tetap atau rutin tetap. Sesuatu yang kita selalu lakukan. Ini cocok kalo bahas tentang pekerjaan, karena kita menganggap pekerjaan kita sebagai hal yang tetap atau rutin yang tetap. Kita mungkin kerja setiap hari senin sampai jumat di kantor.

What are you doing?

Kalimat ini pake Present Progressive tense, makanya, itu tentang hal yang sudah mulai, akan dilanjutkan, tapi suatu saat nanti akan selesai. Ini cocok kalo bahas tentang aktivitas yang kita sedang lakukan, tapi bukan hal tetap atau rutin tetap. Misalnya, aku mungkin lagi main komputer, membaca buku, nonton film dll… Itu aktivitas yang berjalan sementara saja.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *